Magetan. Kabupaten Magetan memiliki segudang destinasi wisata,baik itu wisata alam,buatan maupun wisata sejarah. Salah satu Destinasi wisata di Kabupaten Magetan yang memiliki pesona yang menarik untuk dikunjungi adalah Kebun Refugia Magetan (KRM).
Sebagai upaya lebih mengenalkan lagi destinasi Wisata KRM ini kepada masyarakat sekaligus mengeksplore keindahannya , Pengelola melaksanakan lomba Video Tiktok Refugia Trip Challenge 2024 , yang dimulai pada tanggal 1-25 Oktober 2024. Mulai pendaftaran,upload video dan pengumuman pemenang.
Kepala dinas Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan, (TPHP) Magetan Uswatul Chasannah melalui Kepala UPTD Produksi Benih selaku pengelola Kebun Refugia Magetan, Atut Setyaningrum, .mengungkapkan "
Tujuan dari Lomba TikTok Explore Kebun Refugia Magetan adalah 1. Memperkenalkan Kebun Refugia Magetan kepada masyarakat luas sebagai destinasi wisata alam yang indah, menarik, dan edukatif. 2 Menjalin kerjasama dengan biro pariwisata dan hotel di area Sarangan
3. Meningkatkan Kesadaran Wisata Lokal dengan mengajak masyarakat, terutama generasi muda, untuk mengeksplorasi potensi pariwisata di Magetan melalui platform digital .
4 Mendorong Kreativitas dan Partisipasi pengunjung dalam mempromosikan wisata lokal melalui media sosial, khususnya TikTok, dengan konten-konten yang menarik dan inspiratif. Menjaga keunikan agrowisata KRM
5. Meningkatkan Jumlah Pengunjung Kebun Refugia Magetan dengan memanfaatkan tren media sosial yang sedang digandrungi untuk menarik minat wisatawan.
6. Membangun Komunitas Pendukung Wisata dengan menciptakan jaringan pendukung yang antusias untuk menyebarkan informasi positif mengenai pariwisata lokal di Magetan.
7. Mempererat Interaksi Antara Pengelola dan Pengunjung melalui kegiatan partisipatif yang dapat memperkuat ikatan antara Kebun Refugia dan para wisatawan serta komunitas digital "pungkasnya ( 26/10/2024)
Para pesertanya mengirimkan video tik tok nya dengan jumlah like terbanyak akhirnya diputuskan Juara 1 @lakbaancoklat , Juara 2 . @pageoftwelve , Juara 3 @dolanmagetan.
Selain ke tiga juara diatas juga diberikan merchandise menarik bagi 7 peserta lainnya. (Jurnalis Beni Setyawan)
Komentar
Posting Komentar